Bukittinggi ● Sahamparan.id | Sidang Pleno KPU Bukittinggi pengundian dan penetapan nomor peserta Pilkada Walikota Bukittinggi, Senin, 23 September 2024, riuh saat Erman Safar menyampaikan statemen terkait program dan visi misinya.
Erman Safar secara tidak langsung menyatakan, semua model program yang ditawarkan tiga pasang kompetitornya, justru sudah dijalankan dalam masa 4 tahun kepemimpinannya sebagai Walikota Bukittingi. Artinya, para kompetitornya baru merencanakan, Erman Safar sudah melakukannya.
"Lanjutkan, dua periode. Bang Wako ka dipakai lamo," seru para pendukung pasangan Erman Safar - Heldo Aura.
Erman Safar dalam kesempatan itu mengatakan, dia maju untuk periode kedua jadi Walikota dengan wakil Heldo Aura dengan visi 'Bukittinggi Semakin Hebat Berlandaskan Adaik Basandi Syara - Syara Basandi Kitabullah (ABS-SBK).
Dalam periode pertama, berbagai program di bidang yang dijalankan sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, akan dilanjutkan. Sasaran penerima manfaat diperluas dan ditingkatkan. Tujuan atau misi dari semua program adalah mensejahterakan masyarakat Bukittinggi,
Program peningkatan kesejahteraan yang telah dirasakan masyarakat Bukittinggi mencakup membayarkan iuran BPJS warga tak mampu, membayarkan iuran komite siswa SLTA Negeri dan Swasta. Selain itu, program Tabungan Utsman dengan menanggulangi beban margin atau jasa dana warga yang meminjam modal usaha di BPR Syariah Jam Gadang, menambah honorarium semua guru honor yang mengajar di Bukittinggi, membiayai operasional 24 rumah tahfidz yang ada di setiap kelurahan, memberikan dana hibah untuk pembangunan atau renovasi mesjid dalam jumlah yang besar.
Support Pusat
Sejauh ini, semua Walikota yang pernah memimpin Bukittinggi belum bisa mambangun infrastruktur terkait fasilitas air bersih, gedung parkir, fasilitas di bidang pariwisata, pendidikan karena tidak tercover dana APBD yang terbatas.
Dibanding tiga paslon lain Erman Safar menyebut, berbeda terkait pembangunan infrastruktur. Dalam lima tahun ke depan, berbagai infrastruktur yang selama ini belum bisa dikerjakan, Erman Safar akan merealisasikan.
"Kami sudah sampaikan kebutuhan Kota Bukittinggi terkait infrastruktur ini pada Presiden kita, pak Prabowo. Alhamdulillah, pak Prabowo merespon, mensupport positif,," kata Erman Safar, yang juga Ketua Partai Gerindra Bukittinggi.
Sebagaimana dicantumkan dalam visi misi pasangan Erman Safar - Heldo Aura, infrastruktur yang diprogramkan antara lain membangun Islamic Centre, penambahan unit gedung parkir, fasilitas dan sarana pendukung di destinasi wisata, sarana olahraga prestasi dan hobi masyarakat, fasilitas seni budaya dan infrastruktur lain yang relevan untuk Bukittinggi sebagai kota wisata.
"Pembangunan infrastruktur air bersih yang sejauh ini masih sangat terbatas, dalam lima tahun ke depan ditargetkan bisa melayani semua wargakota. Program ini sudah kami komunikasikan dengan presiden terpilih, pak Prabowo mensupport positif," ujar Erman Safar. (afr)
Komentar0